PA Samarinda Berikan Penghargaan kepada PPNPN
Samarinda, 29 Desember 2023 - Pengadilan Agama Samarinda memberikan penghargaan kepada Pegawai Pemerintah Non-Pegawai Negeri (PPNPN) yang telah menunjukkan dedikasi dan kinerja luar biasa selama tahun anggaran 2023. Adapun penghargaan ini diberikan kepada Saudari Almafilia Noor Lestari, S.H.I., Siti Hamlah, S.H.I., dan Saudara Yuqdha Aulia Anwar, S.H., selain itu penghargaan juga diberikan kepada Saudari Rianda Febriyanti yang terpilih sebagai PPNPN Terfavorit berdasarkan voting yang ditunjukan kepada para Pejabat dan Hakim di lingkungan Pengadilan Agama Samarinda.
Pengadilan Agama Samarinda mengakui peran penting yang dimainkan oleh PPNPN dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab mereka dalam mendukung kelancaran pelayanan di Pengadilan Agama Samarinda. Penghargaan ini menjadi bentuk apresiasi dari Pengadilan Agama Samarinda terhadap kontribusi signifikan yang telah diberikan oleh PPNPN dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya selama setahun terakhir. Pemberian penghargaan dilakukan sebagai bentuk motivasi dan pengakuan atas dedikasi serta kerja keras para PPNPN yang telah berperan penting dalam mendukung kelancaran berbagai proses di Pengadilan Agama Samarinda.
Penghargaan ini mencakup aspek core value dalam memberikan pelayanan kepada para pencari keadilan di Pengadilan Agama Samarinda, yaitu aspek integritas, kedisiplinan, kerjasama dan pelayanan, termasuk ketepatan waktu, inovasi, dan dedikasi dalam menjalankan tugas. PPNPN yang mendapatkan penghargaan juga diapresiasi atas sikap profesionalitas dan tanggung jawab yang telah ditunjukkan dalam menerima arahan dan tugas yang diberikan.
Acara pemberian penghargaan dilaksanakan dalam suasana yang penuh kehangatan, dihadiri oleh seluruh pegawai Pengadilan Agama Samarinda. Dengan diberikannya penghargaan ini diharapkan memberikan motivasi tidak hanya kepada PPNPN yang diberikan penghargaan tetapi juga memberikan dorongan dan semangat yang sama kepada aparatur Pengadilan Agama Samarinda secara keseluruhan. *FE